Fenomena batu akik, ternyata bukan saja didominasi oleh kau tua pria, melainkan juga kaum pria mudanya. Tengok saja saat ini banyak bermunculan kios-kios dadakan menggelar bongkahan berbagai jenis batu akik sebagai barang dagangannya. Dan, bukan satu atau dua kios melainkan sudah mencapai ratusan kios yang terbesar di jakarta, yang saat ini ikut ambil bagian dalam mencari keuntungan terhadap trend batu akik.
Namun, tahukan anda. Jenis-jenis batu akik seperti apa yang jadi incaran banyak orang saat ini? Berikut beberapa jenis batut akik yang jadi incaran banyak orang:
1. Batu Akik Bacan Hijau
Batu akik yang satu ini terpilih jadi batu akik yang banyak diburu oleh orang. Tapi, kalian tahu nggak, kalau batu akaik Bacan Hijau ternyata berasal dari Halmahera Selatan, Maluku Utara di daerah Pula Kasiruta. Apa sih yang membuat batu ini menjadi incaran? Ya, salah satu alasannya adalah karena jenis batu akik ini bisa bermetamorfosa secara alami. Atau dengan kata lain, batu ini bisa mengkristal sendiri meskipun sudah dijadikan batu cincin atau telah diangkat dari tempatnya mengendap sejak ribuan atau bahkan jutaan tahun dalam perut bumi.
Adapun khasiat yang dipercayai banyak orang adalah:
- Dipercaya dapat membantu kesehatan jiwa atau psikis
- Menyeimbangkan dan mengatasi kelelahan
- Meningkatkan daya pikir yang berkaitan dengan kerja otak
- Memperkuat kerja jantung, mata dan membuat tubuh lebih enrgik
Selain orang Indonesia sendiri yang mengincar batu ini, banyak juga warga negara asing yang ternyata juga meminatinya. Tak khayal, kolektor mancangera sengaja datang untuk memburunya.
2. Batu Akik Kalsedon
Batu akik yang kedua ialah batu akik Kalsedon. Batu akik ini mempunyai ciri seperti diselimuti kabut transparan. Batu akik ini juga terbilang cukup eksotis.
Batu akik Kalsedon berasal dari daerah Jawa Barat dan daerah Sulawesi Tenggara, dan baru-baru ini batu akik Kalsedon juga ditemukan di daerah Pacitan, Jawa Timur.
3. Batu Akik Kalimaya
Jenis batu akik ini sering disebut dengan opal. Batu akik ini biasa ditemuka di daerah Banten, tapi batu ini pun, bisa ditemukan di luar negeri seperti India, Meksiko, Australia, dan juga Mesir.
Jenis batu akik Kalimaya memiliki tekstur yang sedikit lembek, tapi memiliki yang cukup unik. Yakni dapat memancarkan banyak warna semacam berlian. Dan, karena hal itulah menjadikan batu ini termasuk buruan nomor satu bagi para kolektor.
4. Batu Akik Safir
Batu akik jenis ini sudah tidak diragukan lagi untuk harganya. Ya, batu jenis ini termasuk dalam deretan batu akik yang mahal. Dan, secara keindahan memang pantas menggolongkannya dalam deretan tersebut.
Banyak orang percaya, bahwa batu akik Safir dianggap memiliki khasiat bisa menenangkan pikiran yang sedang kalut. Entahlah, terlepas benar atau tidaknya. Batu akik ini memang tergolong batu akik yang mempunyai kelas tersendiri bagi penikmatnya.
5. Batu Akik Sungai Dareh
Batu akik jenis ini biasa ditemukan di daerah Sumatera Barat. Kekhasan batu akik ini adalah memancarkan aura kewibawaan. Hal ini berkenaan dengan banyaknya tokoh pemimpin negara yang suka mengenakannya. Tengok saja mantan presiden kita Bapak Susilo Bambang Yudhoyono, dan tak ketinggalan Presiden Amerika- Barrack Obama juga ikut memakai jenis batu akik ini. Maka, banyak penggila dan kolektor batu akik yang juga ingin memilikinya.
6. Batu Akik Zamrud
Dan, yang terakhir adalah batu akik Zamrud. Mungkin sudah tidak asing lagi dengan nama jenis batu akik yang satu ini. Batu akik jenis ini memang sangat terkenal dikalangan pecinta batu, dan sudah dikenal sejak ribuan tahun yang lalu sebagai perhiasan kerajaan karena melambangkan kemakmuran juga kedamaian.
Pantaslah batu akik Zamrud dihargai dengan harga mahal karena filosofi demikian yang sudah ada sejak dulu ada.